CirebonRaya

Ketua DPRD Jabar Tinjau Bakal Ibu Kota Pemda Cirebon Timur

kacenews.id-CIREBON-Proses pembentukan Calon Daerah Otonomi Baru (CDOB) Kabupaten Cirebon Timur terus berjalan. Ketua dan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dijadwalkan mengunjungi bakal lokasi ibu kota Cirebon Timur di wilayah Kecamatan Karangsembung–Karangwareng, Rabu (18/9/2025).

Kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka program Citra Bakti DPRD Jawa Barat. Rombongan wakil rakyat akan bertemu dengan pihak Pemerintah Kabupaten Cirebon sekaligus meninjau lokasi yang dipersiapkan sebagai pusat pemerintahan Cirebon Timur.

Sekretariat Forum Cirebon Timur Mandiri (FCTM), Ahmad Hudori, mengatakan CDOB Cirebon Timur kini sudah berada di tingkat provinsi.
“Setelah sidang paripurna DPRD Jabar mengesahkan Kabupaten Cirebon Timur sebagai CDOB, Komisi I DPRD Jabar sudah melakukan kunjungan pertama. Besok kunjungan kedua kembali dilakukan bersama ketua dan anggota DPRD,” ujarnya, Rabu (17/9/2025).

Hudori yang juga Kuwu Desa Cibogo, Kecamatan Waled, menjelaskan, pembentukan FCTM merupakan wadah aspirasi masyarakat Cirebon Timur.
Menurutnya, pemekaran diharapkan dapat menghadirkan pelayanan publik yang lebih dekat dengan warga. “Kami berharap pemerintah pusat segera menindaklanjuti hasil persetujuan DPRD Jabar hingga terbit Undang-Undang pembentukan Kabupaten Cirebon Timur,” katanya.

Sementara itu, pegiat Cirebon Timur, H. Dade Mustofa Effendi, menilai momentum ini menjadi tonggak sejarah perjuangan pemekaran. Ia mengakui jalan masih panjang, apalagi moratorium pemekaran daerah belum dibuka, namun semangat masyarakat terus terjaga.“Setelah paripurna DPRD Jabar selesai, energi baru muncul. Semangat bertambah dan perjuangan akan dilanjutkan hingga ke DPR RI di Senayan,” ujar Dade.(Pra)

Related Articles

Back to top button