Finansial

Disnaker Kota Cirebon Bakal Gelar Job Fair, Diikuti 35 Perusahaan dan Tersedia 1.839 Lowongan Pekerjaan

Simak Waktu dan Tempatnya

kacenews.id-CIREBON-Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Cirebon Ke-598, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cirebon kembali menyelenggarakan Job Fair 2025 dengan tema, “Cirebon Nyumponi Ing Gawe”

Acara digelar Rabu-Kamis, (23-24 ) Juli 2025. Lokasi di Hall A, Grage City Mall Cirebon dengan waktu mulai pukul 10.00 s.d selesai.

“Kegiatan job fair ini bakal diikuti 35 perusahaan terkemuka dengan tersedia 1.839 lowongan pekerjaan dari berbagai sektor,” ujar Kepala Disnaker Kota Cirebon, Agus Suherman.

Agus juga mengatakan secara Inklusif tersedia juga lowongan khusus untuk penyandang disabilitas (daksa) serta dua di antaranya mengadakan rekrutmen secara online.

Perusahaan-perusahaan itu bergerak di berbagai sektor seperti perbankan dan jasa keuangan, kesehatan, perdagangan dan jasa, konstruksi serta industri pengolahan.

Selain itu Disnaker Kota Cirebon juga terus mendorong pembentukan Bursa Kerja Khusus (BKK) di tingkat pendidikan menengah dan perguruan tinggi untuk membantu mengurangi tingkat pengangguran.

Kegiatan ini juga merupakan kesempatan bagi para pencari kerja di wilayah Cirebon dan sekitarnya untuk menemukan pekerjaan impian.

“Dengan adanya BKK di sekolah dan perguruan tinggi, kita berharap dapat mempersiapkan siswa dan mahasiswa untuk masuk ke dunia kerja dengan lebih baik,” tandasnya.(Cmt)

Berikut Detail Acara Job Fair Disnaker Kota Cirebon:

Hari: Rabu – Kamis
Tanggal: 23 – 24 Juli 2025
Lokasi: Hall A, Grage City Mall, Cirebon
Waktu: 10.00 s.d Selesai

Peluang Karir:
– Diikuti oleh 35 perusahaan terkemuka.
– Tersedia total 1.839 lowongan pekerjaan* dari berbagai sektor.
– Inklusif: Tersedia juga lowongan khusus untuk penyandang disabilitas (daksa).

Cara Pendaftaran:
Para pencari kerja yang berminat dapat mendaftarkan diri secara online dengan memindai (scan) QR Code yang tertera pada brosur atau melalui tautan berikut:
– Link Pendaftaran: s.id/jobfaircirebonkota2025*

Informasi Lebih Lanjut: Untuk mendapatkan informasi terbaru seputar acara, ikuti akun media sosial resmi Disnaker Kota Cirebon:

– Instagram: @disnakerkotacirebon & @pengantarkerjacrbkota
– Facebook: Disnaker Kota Cirebon & Pengantar Kerja
– Website: www.disnaker.cirebonkota.go.id

Related Articles

Back to top button